You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Komisi E Lakukan Pendalaman RAPBD 2020 di Dispora
.
photo doc - Beritajakarta.id

Komisi E Lakukan Pendalaman RAPBD 2020 di Dispora

Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta menggelar rapat pembahasan dan pendalaman Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Tahun Anggaran 2020 di Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora).

Bidang kepemudaan hanya 30 persen,

Dalam rapat tersebut, salah satu pembahasan yang mengemuka adalah permintaan kepada Dispora agar menambah porsi anggaran untuk kegiatan kepemudaan.

Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta, Iman Satria mengatakan, selama reses banyak masukan dari karang taruna dalam melaksanakan kegiatan kepemudaan, terutama terkait dukungan pembiayaan.

Komisi B Sepakati RAPBD 2020 di Sembilan OPD

"Saya minta karang taruna itu lebih diberikan perhatian oleh Dispora," ujarnya, di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jumat (6/12).

Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta, Merry Hotma meminta program kegiatan khususnya terkait kepemudaan di tahun mendatang ditambah.

"Saat ini alokasi untuk kegiatan olahraga 70 persen dan porsi di bidang kepemudaan hanya 30 persen. Kami berharap ditambah lagi untuk kegiatan pemuda," terangnya.

Menurut Mery, pemuda adalah generasi penerus bangsa. Sehingga, sangat wajar diberikan perhatian yang maksimal.

"Suatu saat tentu kita akan merasa bangga kalau melihat pemuda-pemudi Jakarta bisa menuai berprestasi. Untuk, mereka sangat perlu diberikan pendampingan dan pembinaan yang baik," ungkapnya.

Sementara itu, anggota Komisi E lainnya, Ahmad Nawawi menambahkan, Karang Taruna sebaiknya berada di bawah Dispora, bukan Dinas Sosial.

"Ini sudah saya sampaikan sejak beberapa tahun lalu. Saya minta ini bisa dikaji lagi oleh Eksekutif," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1461 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1272 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1067 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1006 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye978 personDessy Suciati